Purbalingga, 20-21 September 2024 – Ikatan Alumni Ganesha SMA Negeri 1 Purbalingga (IKAGA) dengan bangga menggelar acara “IKAGA Goes to School” yang berlangsung selama 2 hari pada tanggal 20-21 September 2024 di SMA Negeri 1 Purbalingga. Acara ini menjadi salah satu bentuk kontribusi nyata IKAGA dalam upaya membangun generasi emas Indonesia melalui serangkaian kegiatan inspiratif dan edukatif.
Acara ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan menginspirasi siswa SMA Negeri 1 Purbalingga dalam memperkuat visi dan misi mereka untuk masa depan. Melalui berbagai sesi seperti Inspiring Session, Coaching Session dan Sharing Session, IKAGA berkomitmen untuk memberikan pembekalan yang komprehensif guna menghadapi tantangan masa depan. Pada kegiatan kali ini, ikaga menyasar pada tiga point session yakni
- Inspiring Session: Sesi ini dirancang untuk memotivasi siswa dalam mengembangkan potensi diri dan kepemimpinan sesuai dengan karakter civitas akademika SMAN 1 Purbalingga dan alumni.
- Coaching Session: Sesi pembinaan ini bertujuan untuk memberdayakan siswa melalui pembelajaran dan pertumbuhan pribadi, membantu mereka untuk lebih siap menghadapi tantangan akademik maupun non-akademik.
- Sharing Session: Para alumni akan berbagi pengalaman, wawasan, dan pengetahuan dengan siswa dan civitas akademika, memberikan inspirasi dan panduan praktis untuk perjalanan mereka ke depan.
Acara ini di dihadiri oleh sekitar 1000 Siswa kelas X dan XII serta bapak dan ibu guru SMA Negeri 1 Purbalingga. Acara ini menghadirkan beberapa pembicara terkenal di antaranya:
- Andi Nirwoto – Direktur Information Technology PT Bank Tabungan Negara (Tbk), alumni Angkatan 1988
- M. Nur Fannie Prasetyo, MBA, PCC – Presiden Coach Indonesia, alumni Angkatan 2000
- Prof. Dr. Saryono, SKp., MKes., AIFO – Wakil Rektor Bidang Akademik. Universtas Singaperbangsa Karawang, Angkatan 1994
- Ir. Toto Priyana, M.M – Ketua Lembaga Pendidikan Nata Bangsa
- Magna Education
Mereka telah memberikan wawasan berharga melalui seminar, talk show, dan sesi inspiratif yang dirancang untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan.
Bank Tabungan Negara (Tbk) juga menghibahkan 12 Unit Komputer untuk SMA N 1 Purbalingga, sebagai bentuk Tanggung Jawab Lingkungan dan sosial.
Pada kegiatan tersebut juga dilakukan lomba film pendek yang diikuti oleh perwakilan masing-masing kelas dari kelas X. Dan pemenang kegiatan lomba film pendek tersebut adalah kelas X-12, dengan judul the excluded (https://www.instagram.com/reel/DAF8N_OpMYU/?igsh=ZjExa2ZidTBvb3Y%3D)
Tentang IKAGA:
Ikatan Alumni Ganesha (IKAGA) SMA Negeri 1 Purbalingga merupakan organisasi yang didirikan untuk menjalin silaturahmi dan memberikan kontribusi positif kepada almamater dan masyarakat. IKAGA berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan pendidikan dan membentuk generasi muda yang unggul.
#ikaga
#bersinergimembangunbangsa
#alumnisman1purbalingga
#purbalingga